Amazing Fay

Catatan Harian Fairuz Khairunnisa'

Monday, April 09, 2007

Selamat, Bu Susi!

Ahad, 8 April kemarin, Fay, Ibu dan Ayah, menghadiri undangan walimahan pernikahan di Depok Tengah II. Yang menikah tiada lain, wali kelas Fay, Bu Susi.

Dengan panduan undangan beserta denahnya, kami pun meluncur ke lokasi pernikahan --yang lalulintasnya tak terlalu macet itu. Maklum, hari libur.

Ternyata, tak susah mencari alamat rumah orangtua Bu Susi, tempat acara dilangsungkan. Karena selain alamat (nama jalan dan nomornya, plus RT-RW)-nya jelas, juga disertai panduan, "di sebelah Indomaret".

Tanpa harus bertanya-tanya pada orang-orang di jalan pun, Ayah bisa mencapai jalan Dadap, jalan utamanya. Di sana sudah tampak, orang-orang berbaju batik, atau berbaju panjang untuk pergi ke pesta. Jadi, tinggal diikuti saja mereka.

Sesampainya di tempat pesta, Fay ditugasi memasukkan amplop ke dalam kotak "celengan" yang sudah disediakan, sedangkan Ibu menulis nama di buku tamu.

Seorang bapak, dengan ramah menyodorkan suvenir dari mempelai. Suvenirnya unik. Bukan kerajinan atau benda-benda lucu, melainkan selembar kertas terlipat, dengan sebuah permen.

Setelah dibuka, suvenir itu ternyata berisi nasihat bagi orangtua, tentang bagaimana memperkenalkan anak pada Al Qur'an, Kitab Suci umat Islam, sejak dini. Betul-betul suvenir yang berharga, melebihi suvenir benda-benda kerajinan.

Memasuki ruangan tempat mempelai berada, kami pun bersalaman. Saat Fay bersalaman, Bu Susi, sang pengantin, bertanya pada Fay, "Fay, ini siapa?" Fay pun menjawab sekenanya, "Bu Uji."

Kami pun tertawa. Mungkin Fay merasa pangling melihat Bu Susi dalam dandanan pengantin.

Ternyata, di sana sudah ada beberapa guru. Ada yang jadi panitia walimahan, ada yang jadi tamu biasa. Antara lain, Pak Chairullah (Kepsek), Pak Udin, Pak Usman, Pak Muji, Pak Djoko, Bu Indri, Bu Uji, Bu Lia, Bu Lulu, Bu Eha, dll.

Ada juga teman-teman Fay, seperti Yasmin dan kedua ortunya, serta Wisnu dan kedua ortunya.

Buat Bu Susi, selamat menggenapkan Sunnah Nabi. Semoga membina keluarga yang barokah, mawaddah warohmah. Amin! :)

Labels:

0 Comments:

Post a Comment

<< Home