Amazing Fay

Catatan Harian Fairuz Khairunnisa'

Monday, July 26, 2004

Berhitung Sampai 5

Hari ini pelajaran yang diterima Fay adalah berhitung. Caranya, Bu Guru memberi gambar dua bunga, misalnya, untuk mewakili angka dua. Tiga bunga untuk mewakili angka tiga, dan seterusnya. Tapi berhitungnya dibatasi sampai angka lima saja. Fay jelas bisa melakukannya, karena di rumah sudah diajari berhitung, bahkan penjumlahan, hingga lebih dari 10. :D

Sebetulnya, pelajaran akademis yang disisipkan dalam terapi sudah jauh lebih maju. Dan daya tangkap Fay pun sudah lumayan baik. Yang jadi masalah adalah kepatuhan Fay untuk melakukan atau tidak melakukan sesuatu. Misalnya, di rumah Fay paling doyan berlari-lari atau lompat-lompat (olahraga). Sedangkan di sekolah, saat pelajaran olahraga senam, Fay enggan melakukan gerakan yang dicontohkan.

Bu Guru mengizinkan Fay bolos satu kali dalam seminggu (Selasa) untuk pergi terapi ke Depok. "Saya sangat mengerti kondisi Fay," begitu kata Bu Ida, guru itu, bijak. :)

0 Comments:

Post a Comment

<< Home