Amazing Fay

Catatan Harian Fairuz Khairunnisa'

Thursday, May 19, 2005

Kado Ulang Tahun

Di hari milad (ulang tahun) ayahnya, Fay ngirim dua kado; pertama sebungkus "Biskuat Susu" yang dibungkus kertas kado (minta bantuan saya). Kedua, "pemutaran" lagu Happy Birthday dari mainan keyboard Fay, hampir seharian. Ayahnya tentu saja senang dan surprised mengetahui putri kesayangannya --yang sehari-hari cuek-- begitu perhatian padanya.

Saya makin yakin, meski Fay cuek terhadap keadaan sekeliling, ia mengerti dan memahami, tanpa lewat bahasa verbal (kalau disuruh bicara, kalimatnya standar: Ibu/Ayah, Fay mau tolong...). Satu lagi pelajaran bagi saya, bahwa Fay itu daya tangkapnya baik. Cuma kita sebagai orangtua harus mengerti dan memahami apa maunya. Justru di sinilah masalahnya. Fay sering ngambek gara-gara kami miskomunikasi. Inilah yang tengah kami upayakan; agar Fay bisa "masuk dunia kami", bicara dengan "bahasa kami", bahasa kita semua.

***

Semakin hari, tampaknya Fay semakin lengket sama ayahnya. Ditambah lagi, kuantitas pertemuan dengan ayahnya yang terbilang jarang. Paling sebelum berangkat ngantor, pulangnya seringkali Fay sudah tidur. Tapi belakangan ini, Fay suka menolak tidur sebelum bertemu ayahnya.

Seperti tadi malam, Fay baru mau tidur setelah ayahnya mendampingi. Fay --yang sudah ngantuk berat-- nyungsep di ketiak ayahnya. Padahal ayahnya belum mandi setelah kerja seharian. Bisa dibayangkan. Hihihi.

Tapi tampaknya Fay justru ingin merasakan bau tubuh ayahnya. :D

1 Comments:

  • At 9:36 PM, Anonymous Anonymous said…

    happy belated birthday ya buat ayah fay...

    btw, kayaknya emang ada bau2 khusus yang istimewa ya fay...
    te echa paling seneng bauin mulutnya ra loh :-P
    jadi kalau ra ngomong atau ketawa atau nguap, langsung deh te echa pasang hidung di depannya....hmmmmmm :-P

     

Post a Comment

<< Home