Amazing Fay

Catatan Harian Fairuz Khairunnisa'

Thursday, April 14, 2005

Diukur Baju

Fay tadi pagi diantar ayah & ibu ke SD Ruhama untuk diukur baju seragam. Rupanya, baju seragam di sana, dibikinkan oleh penjahit khusus, karena seragamnya pun khusus. :) Kata ibu yang mengukur, ukuran baju Fay terbilang panjang. Maksudnya, Fay termasuk tinggi badannya. Menurutnya, ada seorang anak lagi yang sama tingginya dengan Fay.

Di SD Ruhama, ternyata anak-anak kelas 1 sedang belajar di lapangan, dipandu Pak Ridu. Melihat Fay, spontan pak guru dan para muridnya melambaikan tangan seraya memanggil: "Faaaaay!" Fay, seperti biasa, cuek. Saya lalu mengarahkan mukanya ke arah murid-murid yang menyapanya. Fay pun membalasnya dengan tersenyum.

***

Di rumah, Fay sedang hobi menggambar di atas buku catatan ayahnya. Buku catatan itu bertuliskan "Gatra". Memang, buku catatan itu khusus untuk wartawan mencatat apa-apa yang akan diberitakan.

Saking semangatnya menggambar, sampai Fay baru tidur pukul 12 malam. Ayahnya yang menungguinya, sambil terkantuk-kantuk. Saya sudah nggak tahan ngantuk, tidur duluan. Bisa ditebak, pagi harinya Fay susah dibangunkan. :)

1 Comments:

  • At 2:12 PM, Anonymous Anonymous said…

    Wah...Mbak Fay..sama yah..kayak Syaffa suka bobok malem:D

    Shafiya
    http://keluargazulkarnain.blogspot.com

     

Post a Comment

<< Home