Amazing Fay

Catatan Harian Fairuz Khairunnisa'

Tuesday, June 21, 2005

Ketinggalan Dompet

Fay sejak kemarin ikut THB (Tes Hasil Belajar). Hari ini pelajarannya, Sains dan Bahasa Indonesia. Tapi hari ini, saya sempat sangat waswas, ketika merogoh saku, dompet yang biasanya ada di saku, tidak ada!

Saya pikir, dompetnya jatuh ketika tadi pagi didrop ayahnya pake motor. Atau... ketinggalan? Saya yakin saja, dompetnya ketinggalan di rumah.

Tapi ada masalah. Fay kalau ke sekolah tidak pernah tidak jajan. Minimal minum teh botol. Sepulang sekolah, kami jalan kaki ke arah rumah (sekitar 500 meter). Begitu melewati toko, saya bilang pada Fay, "Ibu nggak bawa uang sekarang, jangan beli teh botol ya?" Ternyata Fay mengerti.

Masalah lain, untuk mencapai gerbang kompleks dari depan sekolah, kami biasanya naik angkot sekitar 5 menit. Tapi, lagi-lagi, Fay mengerti ibunya lagi nggak bawa duit. Jadi, ia rela saja diajak berjalan kaki. Sehat kan?

Sesampainya di rumah, saya cek... alhamdulillah! Memang dompetnya tertinggal di atas meja. Jadi, hari ini, kami pergi ke sekolah tanpa mengeluarkan uang sepeser pun.

Kembali ke THB, Fay waktu mengerjakan soal Sains tidak terlalu masalah. Semalam, ayahnya melatih Fay dengan lisan soal fungsi-fungsi indera manusia. Misalnya, mata gunanya untuk melihat, telinga gunanya untuk mendengar, kulit gunanya untuk meraba, dll.

Tapi, begitu menginjak pelajaran Bahasa Indonesia, Fay sudah mulai kehilangan konsentrasi. Soal cerita yang seharusnya dibaca dulu sebelum mengisi soal multiple choice, ia lewatkan saja. Ketika Fay mengisi pertanyaan: "Saya ke kebun binatang hari..." Fay langsung aja mengisi "Senin". Padahal seharusnya "Minggu", sesuai dengan ceritanya.

Begitu pula dengan pertanyaan: "Bunga matahari warnanya..." Fay isi "merah". Padahal, seharusnya "kuning" kan? Maklum saja, di kebun kami tidak ada bunga matahari. Dan Fay di tempat lain pun belum pernah melihat bunga matahari aslinya. Jadi dia belum tahu. :D

0 Comments:

Post a Comment

<< Home