Amazing Fay

Catatan Harian Fairuz Khairunnisa'

Friday, September 29, 2006

Dat Dut

Fay sekarang sudah bisa diajak shalat tarawih. Sekarang sudah mau diam di tempat (tidak berlari-lari), meski bukan berarti diam sepenuhnya, melainkan bergerak-gerak.

Tapi, pada hari pertama tarawih, Fay tak bisa menjaga perutnya (yang mungkin kembung), hingga mengeluarkan kentut, "dut!", berkali-kali. Seorang ibu sampai terheran-heran. "Siapa tuh?" tanyanya. Fay sih cuek aja. Akhirnya, begitu shalat Isya berjamaah selesai, Fay langsung Ibu bawa pulang. Tarawihnya nggak jadi.

Terus hari kedua, saat jamaah melaksanakan shalat Isya hingga terawih, Fay, yang terus bermain loncat-loncat, kembali mengeluarkan bunyi "dut!". Loncat lagi, "dut" lagi. Ah, Fay ada-ada aja! :D

Wednesday, September 27, 2006

Shaum Kuat Makan

Fay kemarin kami coba supaya ikut shaum. Saat sahur tiba, Fay --meski dengan susah payah-- kami bangunkan, biar bisa ikut makan bareng. (Oya, perlu diketahui, sampai saat ini, Fay sama sekali belum mengerti makna shaum).

Pagi harinya, Fay belum minta makan, ya dibiarkan saja. Ternyata Fay tahan menahan lapar sampai jam 11.40. Lumayan, karena sebelumnya Fay cuma tahan sampai jam 08.30.

Ternyata, setelah "bukan" jam 11 itu, Fay seolah tak hentinya minta makan. Jam 13.00, Fay kembali minta makan. Karena makanan sisa sahur sudah habis, Ibu membikin Fay mie.

Eee, jam 14.30, saat ibu mau tiduran, Fay kembali minta makan. Ibu pun memasakannya makanan, sekalian buat berbuka. Saat Ibu mau istirahat sebentar, Fay kembali minta makan. Akhirnya Ibu menawarkan Fay untuk makan kolak, yang dijawabnya "iya!".

Sudah berapa kali tuh Fay makan? Terakhir, seusai shalat tarawih (Oya, Fay sekarang sudah bisa dibawa shalat tarawih, meski gak mau diam), Fay kembali minta makan kolak. Wah, mau dilatih shaum, yang ada, makannya semakin "kuat". :D

Sunday, September 24, 2006

karnaval ramadhan

fay hari jum'at ikut karnaval menyambut ramadhan di sekolah. fay & teman-teman di SDIT Ruhama, berkeliling blok D Perumahan Jatijajar. kami membagi-bagikan Jadual imsak ramadhan kepada orang-orang di jalan.

selesai karnaval kami beristirahat di sekolah, sambil makan makanan ringan & mie. lalu kami bersalam-salaman dengan bapak & ibu guru, sambil meminta maaf atas segala kesalahan.

selamat menjalankan ibadah saum ramadhan.

*ini fay yang nulis, ayah mendikte